Polsek Tanjung Morawa Monitoring Pelaksanakan Vaksinasi Massal

TribrataNewsDeliSerdang – Personil Polsek Tanjung Morawa Polresta Deli Serdang laksanakan kegiatan Pengamanan Vaksin Sinovac tahap I dari DPD Partai Nasdem Kab. Deli Serdang di KITO Convention Hall Jalan Dahlan Tanjung Desa Tanjung Morawa A Kec. Tanjung Morawa Kab. Deli Serdang. Minggu (03/10/2021) pukul 08.00 Wib.

Penyuntikan Vaksin Sinovac Tahap 1 ini ditujukan untuk masyarakat Kabupaten Deli Serdang. petugas pelaksana vaksin adalah Tenaga Medis Puskesmas Tanjung Morawa dengan jumlah vaksin yang digunakan sebanyak Jumlah vaksin 240 vial atau 480 dosis.

Dalam rangkaian kegiatan Vaksin ini dimulai dari Pendaftaran, cek Swab Antigen, jika memenuhi persyaratan / kriteria maka ke proses selanjutnya, Vaksinasi (penyuntikan vaksin), selanjutnya Pencatatan dan observasi untuk proses pemberian kartu vaksin.

Pada kegiatan tersebut turut hadir Wabup Deli Serdang, Drs. H. M. Ali Yusuf Siregar, Camat  Kec. Tg. Morawa, Marianto Irawadi, S. Sos, Danramil 16 Tg. Morawa DIM 0201/BS Medan, Mayor Inf. Syafruddin Manurung, Kapolsek Tg. Morawa, AKP Sawangin SH., Kepala Puskesmas Tanjung Morawa, dr. Budi Afriyan, Sekcam Tanjung Morawa, H. Ibnu Hajar, S.Sos dan Wakil Ketua DPD Partai Nasdem Kab. Deli Serdang, Jhon, ST.

Ketika dikonfirmasi Kapolsek Tanjung Morawa AKP Sawangin, SH mengatakan “Polresta Deli Serdang terus berupaya untuk percepatan Vaksinasi guna untuk menekan penyebaran Covid-19.” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan